Kamis, 29 Juli 2021

Jakarta sebagai kota metropolitan menjadi salah satu daftar kota yang mudah membuat seseorang stres di dunia pada tahun 2021. Hal ini diungkapkan oleh Vaay Report, sebagai produsen minyak essensial dan suplemen CBD di Berlin, Jerman. Padahal, jika Anda stress, secara tidak langsung akan berdampak pada kesehatan tubuh dan kulit. 

Tidak bisa dipungkiri, bahwa kalimat “sehat itu mahal” benar adanya. Sebab, ketika Anda hidup di ibu kota dan ingin terhindar dari stress, satu-satu nya cara adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat.  Dengan menjalani pola hidup yang sehat, tidak hanya akan membuat Anda tampak lebih awet muda tetapi terhindar dari stress hiruk pikuk ibu kota. 

Berikut tips mengatasi stress di ibu kota agar tetap fit dan awet muda!

  1. Perhatikan Asupan Nutrisi Dalam Makanan

You are what you eat, apa yang Anda makan mencerminkan diri Anda sendiri. Menurut Sejal K. Shah, MD, FAAD, seorang dokter kulit dari SmarterSkin Dermatology di New York City, dengan menerapkan asupan nutrisi yang seimbang dapat berpengaruh pada kesehatan kulit Anda. Ketika Anda memperhatikan asupan nutrisi dalam makanan, maka tubuh Anda akan membuang racun dengan sendirinya. Maka dari itu, selain makanan, Anda diharuskan mengkonsumsi dua liter air setiap hari.

  1. Tidur 8 Jam Setiap Hari

Memulai hidup sehat tidak hanya tentang makanan dan nutrisinya saja, tetapi juga dengan pola tidur yang harus Anda terapkan. Usahakan untuk tidur selama 7 hingga 8 jam per hari untuk mendapatkan kondisi tubuh yang sehat dan tidak mudah lelah.

  1. Rutin Berolahraga

Olahraga dapat menjadi gaya hidup sehat yang bermanfaat bagi fisik dan mental Anda. Sebab, dengan rutin berolahraga, Anda dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan sirkulasi serta membuat Anda terlihat lebih muda secara alami. 

  1. Hindari Rokok

Tahukah Anda jika merokok dapat menyebabkan kerutan, kulit kusam dan pucat di wajah? Ternyata, selain tidak baik bagi kesehatan, merokok juga berpengaruh pada kesehatan kulit. 

Gaya hidup sehat dapat dilakukan semua orang, caranya pun sangat sederhana. Jika ingin tetap awet muda, kenapa tidak mencoba mengubah gaya hidup Anda?